PENGALAMANKU PERPANJANGAN STNK DAN PKB

 Selasa, 14 Juni 2022

PENGALAMANKU PERPANJANGAN STNK DAN PKB


Hari ini selesai mengecek daftar hadir panitia, daftar hadir pengawas, daftar penerima konsumsi panitia dan pengawas, kemudian mengecek daftar nama siswa(i) yang ikut ujian dan yang tidak ikut Ujian.

Setelah selesai mengecek keseluruhan dan diarsipkan di Ordner kemudian kubuka Tas, kutatap STNK Motor yang sudah beberapa bulan tidak aktif serta Pajak Motor yang juga sudah beberapa bulan tidak aktif, sebagai warga negara yang baik, kulangkahkan kaki ini menuju motor yang selama ini menemaniku disetiap perjalanan. Akhirnya kuberanikan diri untuk ke Kantor Samsat sesampainya dikantor tersebut ku melangkah di ruang Informasi, sambil menyerahkan STNK motor, kemudian pertugas tersebut mengarahkanku untuk mengambil BPKB Asli motor tersebut dan di foto kopi, dan Foto kopi kartu penduduk, kemudian menyerahkan kebagian Informasi dan diberikan Nomor Antrian setelah dari bagian informasi 
    Bagian Informasi

    Nomor Antrian

kemudian lanjut kebagian pendaftaran, 


setelah itu menunggu sambil duduk-duduk di kursi antrian, 

kemudian petugas kasir memanggil nomor antrian dan menyerahkan uang sesuai jumlah yang terterah di STNK dan PKB, 


selesai membayar dikasir, kemudian duduk kembali di tempat antrian, setelah itu dipanggil kembali untuk pengambilan STNK dan PKB yang sudah diperpanjang,

kemudian melangkah ke bagian Plat Motor dengan menyerahkan STNK motor, kemudian dicetak Plat motor tersebut menunggu selama 20 Menit agar Plat motor tersebut siap dibawah pulang, 
Plat Motor selesai dicetak kemudian dijemur 
Selesai dijemur siap untuk dibawah pulang dan dipasang di motor, untuk pemasangan plat motor bisa dipasang sendiri, bisa juga dipasang dibengkel motor
 
Seperti itulah pengalamanku hari ini, untuk perpanjangan STNK dan PKB sehingga dalam berkendaraan rasa was-was untuk tidak kena tilang. 

Jika kita ingin memperpanjang STNK dan PKB, lebih baik tidak diwakilkan dengan orang lain, akan tetapi kita sendiri yang memperpanjang sehingga mudah cara mengurusnya. Prosesnya mudah dan cepat jika semua yang dibutuhkan lengkap.

Sebelum berangkat memperpanjang STNK dan PKB kita harus menyediakan :
1. BPKB Asli dan Foto Kopi
2. KTP Asli dan Foto Kopi
3. STNK Asli
4. Uang untuk Pembayaran STNK dan PKB

Jika semua itu ada maka kita akan mudah melaksanakan perpanjangan STNK dan PKB.

Semoga Allah swt meridhoi segala yang kita kerjakan hari ini.










by. Murni G. Lembah
















Komentar

Postingan populer dari blog ini

LANGKAH MENYUSUN BUKU SECARA SISTEMATIS

MENERBITKAN BUKU SEMAKIN MUDAH DI PENERBIT INDIE

IDE MENULIS BAGI GURU